Shiototo


Kisah Adanya Hari Valentine

Shiototo - Setiap tahun di tanggal 14 Februari di tetapkan di seluruh dunia sebagai hari kasih sayang (Valentine). Banyak muda mudi merayakan hari tersebut bahkan mungkin sebagian orang tua juga ikut merayakan, mereka saling bertukar hadiah atau ada yang kasi coklat, bunga sebagai tanda kasih sayang di hari tersebut bisa jadi anda juga ikut merayakan ya... Ternyata di kisah nyatanya ada kisah bahagia dan kisah sedih mengenang hari Valentine tersebut. Apakah sudah pernah mendengar kisah nyata dari hari Valentine? Mari kita simak apa yang membuat adanya hari Valentine karena mungkin ada yang belum mengetahuinya.


Mulai dari kisah bahagia

Festival Feast of Lupercal yang setiap tahun di rayakan warga romawi di tanggal 14 dan 15 Februari. Festival ini sudah berganti menjadi Valentine di saat sekarang ini. Dan tidak sama dengan yang mereka rayakan dulu.

Feast of Lupercal festifal buat muda mudi pria dan wanita di roma kuno. Bisa di katakan perayaan Feast of Lupercal itu seperti ritual di mana ada pengorbanan kambing. Mereka yang merayakan semua tanpa busana sama sekali mau pria atau wanita, dan mereka pun menari dan sambil mengoleskan darah dari pengorbanan kambing tersebut di oleskan di badan para wanita. Ritual tersebut di percaya untuk kesuburan para wanita.

Selanjutnya para pria secara acak memilih nama wanita dari toples untuk digabungkan dengan mereka selama festival. Seringkali, pasangan itu tetap bersama sampai festival tahun berikutnya. Banyak juga yang jatuh cinta dan menikah.


Bagaimana kisah sedihnya

Berawal dari seorang pria bernama Saint Valentine dieksekusi oleh Kaisar Romawi Claudius II sebelumnya dia dipenjara karena membantu orang Kristen yang dianiaya dan diam-diam menikahi pasangan Kristen tersebut.

Selama Valitine di penjara ia berusaha mengubah Claudius menjadi Kristen. Claudius menjadi marah dan memerintahkan Valentine untuk menolak keyakinannya atau dibunuh. Dia menolak untuk meninggalkan imannya, lalu Valentine pun di perintahkan untuk dipenggal pada tanggal 14 Februari.

Berkat reputasi Saint Valentine sebagai "pelindung kekasih," ia menjadi identik dengan romansa. Lalu Paus Gelasius I mendeklarasikan 14 Februari sebagai hari untuk merayakan kematian Santo Valentine. Lalu sampai ke zaman modren menjadi hari kasih sayang.


Tidak ada komentar